SAJAK.ID – Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus menunjukkan komitmennya dalam memajukan sektor pendidikan dengan upaya keras dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud).
Kepala Disdikbud Kukar, Thauhid Afrilian Noor, mengungkapkan bahwa banyak pembangunan sarana dan prasarana sekolah telah direncanakan dan akan dilaksanakan di berbagai wilayah Kukar pada tahun 2024.
“Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di Kukar, kami telah mengalokasikan anggaran untuk sejumlah pembangunan, mulai dari pembukaan sekolah baru hingga rehabilitasi sekolah yang sudah ada,” ujar Thauhid, Kamis (9/5/2024).
Thauhid juga menyoroti peningkatan anggaran Disdikbud pada tahun 2024, yang memungkinkan mereka untuk melakukan pembangunan yang lebih luas.
“Alhamdulillah, tahun ini kami mendapat anggaran yang lebih besar, sehingga kami dapat membuka beberapa unit sekolah baru dan melakukan rehabilitasi di beberapa sekolah yang membutuhkan,” tambahnya.
Berbagai tahapan pembangunan telah dijalankan, termasuk lelang pengerjaan untuk proyek-proyek yang masih dalam proses.
“Kami telah memulai tahap lelang untuk beberapa pembangunan, dan diharapkan pekerjaan konstruksi dapat segera dimulai untuk memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan,” jelasnya.
Dengan semangat membangun infrastruktur pendidikan yang lebih baik, Disdikbud Kukar memperkuat pondasi untuk masa depan pendidikan yang lebih cerah dan inklusif bagi generasi muda Kukar. (adv/su)