
SAJAK.ID – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) menekankan kepada para Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) untuk meningkatkan profesionalitas mereka dengan membedakan antara kehidupan pribadi dan lingkungan sekolah.
Pesan ini disampaikan oleh Joko Sampurno, Kepala Bidang Kurikulum, Pengembangan Bahasa dan Sastra, Perizinan Pendidikan, Pendidik, dan Tenaga Kependidikan Disdikbud Kukar, dalam acara Peningkatan Kompetisi Kepala Sekolah Dasar di Kukar pada Senin (13/5/2024).
“Kepala sekolah harus dapat memisahkan urusan pribadi di rumah dengan tugas profesional di sekolah. Masalah pribadi tidak boleh dibawa ke lingkungan sekolah,” tegasnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya kepala sekolah memberikan contoh yang baik kepada guru dan siswa di sekolahnya.
“Mereka harus menjadi teladan dalam hal kerapihan dan perilaku yang sopan, baik dalam berkomunikasi maupun dalam berinteraksi sehari-hari,” jelasnya.
Menurut Joko, bahasa yang digunakan dalam berkomunikasi juga harus sopan dan menghormati.
“Kepala sekolah harus mampu berkomunikasi dengan guru dan siswa dengan bahasa yang santun dan menghargai,” tambahnya.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kepala sekolah bersosialisasi dengan baik di lingkungan sekolah.
“Kepala sekolah harus aktif berkomunikasi dan berinteraksi dengan guru dan siswa, bukan hanya menghabiskan waktu di ruang kerja saja,” ujarnya.
Ia berharap apa yang dipelajari dan disampaikan dalam kegiatan tersebut dapat diterapkan di sekolah masing-masing, sehingga dapat menciptakan lingkungan belajar yang ideal dan memberikan contoh yang baik bagi lingkungan sekitar.
“Kepala sekolah diharapkan dapat menjadi teladan yang baik bagi staf dan siswa, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat,” pungkasnya. (adv/su)