SAJAK.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar rapat koordinasi guna memastikan kelancaran tahapan Pilkada Serentak 2024.
Rapat yang berlangsung di Rumah Makan Tepian Pandan Tenggarong Sabtu (24/8/2024) ini, dihadiri oleh perwakilan partai politik, TNI-Polri, dan instansi terkait lainnya.
Fokus utama rapat ini adalah persiapan pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan dilaksanakan pada 27-29 Agustus mendatang.
Ketua KPU Kukar, Rudi Gunawan, mengungkapkan bahwa pihaknya ingin memastikan semua pihak siap memberikan dukungan penuh agar proses pendaftaran berjalan lancar dan aman.
“Kami berharap ada masukan dari partai politik dan jajaran keamanan untuk menyukseskan kegiatan ini, terutama terkait pengamanan lalu lintas saat proses pendaftaran,” ujar Rudi.
Rudi memprediksi akan banyak pendukung pasangan calon yang datang ke kantor KPU saat pendaftaran.
Karena itu, ia meminta Dinas Perhubungan dan pihak keamanan untuk mempersiapkan segala sesuatunya agar tidak terjadi kemacetan atau gangguan keamanan.
Senada dengan Rudi, Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kukar, M. Rahman, juga menekankan pentingnya koordinasi dan persiapan yang matang.
Menurutnya, rapat koordinasi ini bertujuan untuk menghindari perdebatan saat pendaftaran dan memastikan semua pihak memahami persyaratan yang harus dipenuhi oleh pasangan calon.
“Kami ingin Bawaslu Kukar menyampaikan himbauan kepada bakal pasangan calon terkait teknis pendaftaran. Selain itu, kami juga akan menginformasikan kepada mereka mengenai persiapan yang harus dilakukan saat menjalani tes kesehatan,” jelas Rahman.
Dengan persiapan yang matang, Rahman optimis Pilkada Kukar 2024 dapat berjalan dengan sukses dan demokratis. (Adv/su/ra)