
SAJAK.ID – Pemerintah Kecamatan Kenohan, Kutai Kartanegara, berhasil menurunkan angka stunting berkat upaya masif dalam penanganan masalah tersebut.
Camat Kenohan, Kaspul, mengungkapkan bahwa penurunan angka stunting di wilayahnya merupakan hasil dari kolaborasi yang solid antara pemerintah desa, tenaga Puskesmas, dan PKK.
“Penanganan stunting di Kenohan sudah sangat bagus dan terjadi penurunan yang signifikan,” ujar Kaspul.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan PKK di tingkat kecamatan dan desa kini sudah aktif berkomunikasi dengan tenaga kesehatan di posyandu untuk memastikan bahwa penanganan stunting dilakukan dengan baik.
Keberhasilan ini tidak lepas dari upaya pemerintah Kecamatan Kenohan yang bekerja keras melakukan pemetaan lokasi-lokasi dengan tingkat stunting tinggi, dan langsung turun ke lapangan untuk melakukan intervensi.
Kolaborasi yang terjalin antara kecamatan, desa, dan tenaga kesehatan ini telah membuahkan hasil yang sangat positif. Pemetaan yang tepat dan tindakan yang cepat membuat penanganan stunting di Kecamatan Kenohan semakin efektif dan semakin mengurangi angka stunting di daerah tersebut.
“Kami melakukan sistem jemput bola, tidak menunggu laporan dari desa atau pihak lain. Pemantauan langsung ke lokasi yang terdampak stunting sangat membantu dalam penanganan,” ungkap Kaspul. (Adv/su/ra)