
SAJAK.ID – Pelaksana Tugas (PLT) Lurah Bukit Biru, Seri Herlinawati, menyampaikan aspirasi masyarakat terkait kebutuhan infrastruktur dan fasilitas di wilayahnya.
Meski pemerintah telah memberikan berbagai dukungan seperti bantuan bibit, pupuk, dan alat pertanian, sejumlah kebutuhan mendesak masih belum terpenuhi.
“Warga kami mengusulkan pengadaan lampu jalan, terutama di titik-titik yang masih gelap,” ujar Seri, belum lama ini.
Ia menambahkan, penerangan jalan sangat penting untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, khususnya pada malam hari.
Selain lampu jalan, masyarakat Bukit Biru juga meminta adanya mobil pikap untuk mendukung kegiatan gotong royong dan mobil pemadam kebakaran untuk mengantisipasi potensi kebakaran.
“Kami berharap usulan ini dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah kabupaten karena fasilitas tersebut sangat dibutuhkan untuk mendukung aktivitas warga,” ungkap Seri.
Menurutnya, beberapa area di Bukit Biru memiliki risiko kebakaran yang cukup tinggi, sehingga keberadaan mobil pemadam kebakaran sangat penting sebagai langkah antisipasi dini. Mobil pikap juga dinilai akan mempermudah mobilisasi dalam berbagai kegiatan sosial dan lingkungan.
Aspirasi ini disampaikan saat kunjungan kerja Ketua DPRD Kutai Kartanegara untuk menyerap kebutuhan langsung dari masyarakat baru_baru ini.
“Dengan adanya kunjungan ini, kami berharap pemerintah daerah dapat lebih memahami kebutuhan masyarakat dan mengalokasikan anggaran secara tepat,” pungkas Seri. (Adv/su/ra)