
SAJAK.ID – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara melalui Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar Rapat Koordinasi Kelancaran Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024, Senin (18/11/2024).
Acara berlangsung di Pendopo Wakil Bupati Kukar dan dihadiri jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Bawaslu Kukar, TNI-Polri, serta seluruh camat di wilayah Kukar.
Rapat ini memfokuskan pembahasan pada aspek keamanan pendistribusian logistik Pilkada, termasuk perlindungan dari ancaman cuaca buruk hingga potensi gangguan manusia.
Kepala Badan Kesbangpol Kukar, Rinda, menyebutkan bahwa penyimpanan logistik harus mendapat perhatian khusus untuk memastikan kelancaran proses hingga tingkat desa dan kelurahan.
“Pemkab Kukar siap bersinergi dengan TNI dan Polri untuk menjaga keamanan logistik hingga ke pelosok desa. Penanganan logistik harus dilakukan dengan mitigasi yang baik,” tegas Rinda.
Ia juga mengakui ada tantangan geografis dalam distribusi logistik, terutama di wilayah terpencil seperti Desa Kupang Baru di Muara Kaman, yang berbatasan dengan Kutai Timur, serta Tani Baru, Sepatin, dan Muara Pantuan, yang memerlukan penyebrangan pulau.
“Meskipun ada kendala akses, kami akan memprioritaskan distribusi logistik ke wilayah terjauh,” tuturnya.
Namun, Rinda menyebut Pilkada kali ini relatif lebih mudah dalam pendistribusian logistik karena hanya melibatkan dua suara, yaitu pemilihan gubernur dan bupati. (Adv)