
SAJAK.ID – Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Rendi Solihin, menghadiri acara buka puasa bersama dalam rangka syukuran atas pencapaian Masjid Jami’ KH. Muhammad Sadjid sebagai masjid percontohan dan ramah terbaik tingkat nasional tahun 2024. Acara berlangsung meriah di halaman masjid pada Minggu (16/3/2025).
Rendi mengapresiasi antusiasme masyarakat yang tinggi dalam kegiatan ini. Buka puasa bersama dikemas dengan konsep unik yang melibatkan berbagai kegiatan, termasuk lomba azan dan masak bersama.
“Acara ini luar biasa! Diskusi dengan teman-teman pengurus masjid menunjukkan bahwa mereka benar-benar merancangnya dengan baik. Ibu-ibu bahkan sudah tiga hari menyiapkan seribu porsi buka bersama,” ungkap Rendi.
Ia berharap acara semacam ini dapat menjadi tradisi tahunan dan diterapkan di seluruh kecamatan di Kukar.
“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk semakin meningkatkan ibadah dan ketaatan kepada Allah SWT,” tutupnya. (Adv)