
SAJAK.ID – Dinas Koperasi dan UKM Kutai Kartanegara (Kukar) akan menggelar Lomba Barista Tingkat Nasional pada akhir April 2025.
Kompetisi ini berawal dari inisiatif komunitas kopi di Tenggarong yang ingin memiliki ajang serupa dengan yang ada di tingkat regional dan nasional.
“Kawan-kawan komunitas kopi awalnya meminta fasilitasi untuk kompetisi tingkat lokal. Namun, karena antusiasmenya tinggi hingga lintas provinsi, akhirnya kita buat skala nasional,” ujar Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Mikro Dinas Koperasi dan UKM Kukar, Fathul Alamin.
Saat ini, pihak penyelenggara masih dalam tahap pengaturan jadwal dan menunggu konfirmasi dari para juri nasional maupun internasional yang akan terlibat dalam penjurian.
“Event ini dijadwalkan tentatif pada 27 April 2025, namun masih bisa berubah tergantung kesiapan juri,” katanya.
Antusiasme peserta sangat tinggi. Bahkan sebelum pendaftaran resmi dibuka, sudah banyak yang menanyakan waktu pelaksanaannya.
Fathul berharap setelah ajang ini,muncul barista berbakat dari Kukar yang mampu bersaing di tingkat nasional hingga internasional. (Adv)