
SAJAK.ID – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah turun langsung meninjau sekaligus menyerahkan bantuan bagi ratusan warga terdampak banjir di Kecamatan Loa Kulu, Sabtu (12/4/2025).
Didampingi Camat Loa Kulu H. Adriansyah dan Komunitas Mobil Jimny Kukar, Edi menyambangi sejumlah titik banjir, termasuk Desa Jembayan Dalam dan Sungai Payang.
Bantuan berupa sembako dan perlengkapan lainnya disalurkan melalui Masjid Subulussalam, RT 6, Dusun 2 Lebaho Lais. Data sementara mencatat, banjir telah menggenangi rumah-rumah warga di lima desa, yakni Rempanga, Kuntap, Sentuk, Beroak, dan Sungai Payang.
Camat Loa Kulu menyebut, total warga terdampak mencapai 469 kepala keluarga (KK), terdiri dari 267 KK di Lebaho Lais dan 202 KK di Sungai Payang. Penyebab banjir dikarenakan curah hujan tinggi yang bersamaan dengan pasang Sungai Mahakam.
“Warga saat ini sangat membutuhkan obat-obatan, pampers, minyak telon, hingga sembako. Bantuan sudah mulai berdatangan dari Pemkab Kukar, PMI, PT MHU Coal, dan berbagai pihak lainnya,” jelas Adriansyah.
Bupati Edi menyampaikan rasa prihatinnya atas musibah ini, seraya berharap masyarakat tetap sabar dan tabah.
Ia mengajak seluruh warga untuk terus berdoa agar air segera surut dan kondisi kembali normal.
“Ini ujian dari Allah, dan pasti ada hikmah di baliknya. Yang terpenting kita tetap menjaga semangat dan saling membantu,” ujar Edi.
Dalam kunjungannya, Edi juga menaiki perahu untuk melihat langsung kondisi rumah-rumah warga yang terendam.
Ia memastikan bahwa pemerintah daerah akan terus hadir membantu masyarakat di masa darurat ini. (Adv)