
SAJAK.ID – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim terus berupaya untuk meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga di provinsi ini.
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, AA Bagus Surya Saputra, menyatakan bahwa rendahnya partisipasi masyarakat dalam kegiatan olahraga menjadi perhatian serius bagi pihaknya.
“Minat masyarakat Kaltim terhadap olahraga masih tergolong rendah, bahkan berdasarkan data, partisipasi olahraga masyarakat kita tidak masuk dalam 10 besar nasional” kata Bagus.
Oleh karena itu, Dispora Kaltim berkomitmen untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dengan menyelenggarakan berbagai event dan kejuaraan olahraga di tingkat kabupaten, kota, hingga provinsi.
Bagus berharap melalui berbagai inisiatif ini, masyarakat bisa lebih mengenal dan mencintai olahraga.
“Kami ingin kegiatan olahraga ini bisa melibatkan masyarakat dari semua kalangan, termasuk pelajar, mahasiswa, dan organisasi olahraga. Dengan begitu, kami harap mereka bisa merasakan manfaat positif dari berolahraga,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bagus menekankan bahwa tujuan utama dari kegiatan olahraga ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya olahraga bagi kesehatan tubuh.
“Melalui partisipasi aktif dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan Pemprov Kaltim, kami berharap dapat menciptakan perubahan positif dalam gaya hidup sehat dan olahraga di kalangan masyarakat,” tutupnya.(ADV)