
SAJAK.ID- Sebagai organisasi kepemudaan yang berorientasi pada kesejahteraan sosial, Karang Taruna memiliki peran strategis dalam memberdayakan generasi muda.
Organisasi ini dibentuk atas dasar kesadaran dan tanggung jawab sosial masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup.
Untuk mendukung tugas dan fungsi Karang Taruna, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) mengalokasikan bantuan berupa laptop dan printer di setiap kecamatan.
Langkah ini diambil setelah adanya usulan dari pemerintah kabupaten dan kota yang menunjukkan kebutuhan akan sarana yang memadai.
“Salah satu yang kami bagikan untuk karang taruna ialah berupa laptop dan printer di seluruh kecamatan yang ada di Kaltim. Tiap-tiap kecamatan mendapatkan 1 laptop dan 1 printer, ini bentuk pemberdayaan Dispora untuk karang taruna yang diserahkan sejak bulan Oktober lalu,” ungkap H. Hasbar Mara, Analis Kebijakan Ahli Muda Dispora Kaltim.
Hasbar menegaskan bahwa bantuan ini penting untuk meningkatkan kemampuan pemuda Kaltim agar dapat bersaing di era digital.
Dengan akses terhadap teknologi, Karang Taruna diharapkan dapat lebih produktif dan inovatif.
“Dengan adanya program dan bantuan ini, pemuda Kaltim mampu bersaing dalam menghadapi tantangan zaman kedepannya. Dengan dibekali ilmu dan pengalaman dalam berorganisasi, Karang Taruna ini,” jelasnya.
Dengan bantuan ini, Hasbar berharap Karang Taruna dapat menghidupkan kembali semangat organisasi, serta menciptakan kegiatan positif yang bermanfaat bagi masyarakat.
Karang Taruna diharapkan menjadi agen perubahan yang efektif dalam menggerakkan pemuda.
Melalui langkah ini, Dispora Kaltim berkomitmen untuk memberdayakan Karang Taruna dan memperkuat perannya dalam pembangunan sosial di daerah. (Adv)