
SAJAK.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono, secara resmi membuka Festival Kreativitas Pemuda Ramadan (FKPR) ke-2 Tahun 2025/1446 H di Halaman Parkir Pendopo Odah Etam, Rabu (12/3/2025).
Dalam sambutannya, Sunggono menyampaikan apresiasi kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar yang secara konsisten mengadakan festival ini.
Ia menilai kegiatan tersebut penting bagi generasi muda, terutama dalam membangun karakter dan bakat di bidang keagamaan.
“Perkembangan teknologi saat ini sangat berpengaruh terhadap perilaku keagamaan. Festival ini menjadi wadah positif agar anak muda tidak hanya sibuk dengan gadget, tetapi juga menyalurkan kreativitasnya,” ujar Sunggono.
Ia berharap melalui ajang ini, muncul lebih banyak talenta muda yang dapat bersaing di tingkat daerah hingga nasional.
“Selamat berkompetisi kepada semua peserta. Kami anggap semua yang ikut dalam kegiatan ini adalah pemenang,” tutupnya. (Adv)