
SAJAK.ID – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menegaskan pentingnya kerja sama lintas sektor dalam mempercepat swasembada pangan.
Hal ini disampaikan dalam audiensi dengan Direktorat Perbenihan Hortikultura Kementerian Pertanian di ruang kerjanya, Selasa (18/3/2025).
Dalam pertemuan tersebut, Edi menjelaskan bahwa optimalisasi lahan sawah menjadi salah satu strategi utama yang diusung. Pemerintah Kabupaten Kukar berkolaborasi dengan Kementerian Pertanian, Kodim 0906 Kukar, dan Kodim 0908 Bontang untuk mengoptimalkan lebih dari 2.400 hektare lahan sawah.
“Kita ingin memastikan bahwa lahan yang ada benar-benar produktif, dengan dukungan infrastruktur pertanian yang memadai,” ujarnya.
Edi juga menyoroti perlunya validasi data terkait luas tanam padi di Kukar. Data satelit menunjukkan bahwa luas tanam masih rendah, sehingga diperlukan pengecekan langsung di lapangan.
“Kami akan memastikan bahwa kebijakan yang kami buat berbasis data yang akurat,” tegasnya.
Selain meningkatkan luas tanam, Pemkab Kukar juga telah menetapkan lima kawasan pertanian utama dengan luas sekitar 8.000 hektare.
Bupati Edi berharap program ini dapat memperkuat ketahanan pangan daerah serta mendukung kebijakan nasional dalam mencapai swasembada pangan. (Adv)