
SAJAK.ID – Dalam rangkaian kegiatan Safari Subuh di Masjid Al Hikmah Muhammadiyah, Tenggarong, Rabu (16/4/2025), Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah secara resmi mengukuhkan pengurus baru Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kukar masa bakti 2025–2030.
Dalam momen tersebut, ia menyerahkan Bendera Pataka kepada Ketua Umum LPTQ Kukar, Dr. Sunggono, sebagai simbol komitmen dan tanggung jawab besar dalam pengembangan tilawatil Qur’an di daerah.
Pengukuhan ini bukan hanya seremoni, tetapi juga penguatan struktur kelembagaan keagamaan di Kukar, yang diharapkan mampu memperluas peran LPTQ hingga ke tingkat kecamatan.
Dalam arahannya, Bupati menegaskan bahwa tugas LPTQ tidak hanya menyelenggarakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ), melainkan juga mengawal proses pengembangan tilawah secara menyeluruh dan berkelanjutan.
“LPTQ bukan hanya menggelar MTQ, tapi tugas utamanya adalah mengembangkan Tilawatil Qur’an di daerah. Ini yang harus kita kawal bersama,” ujar Edi.
Ia juga memberikan instruksi kepada Sekda Kukar untuk menguatkan peran LPTQ di kecamatan, yang menurutnya perlu berkolaborasi dengan berbagai ormas Islam seperti Muhammadiyah, NU, dan LDII.
“Kolaborasi di kabupaten sudah kita contohkan, sekarang tinggal bagaimana pengurus LPTQ di kecamatan menerapkannya,” tegas Edi.
Selain pengukuhan, Bupati juga menyerahkan secara simbolis bantuan paket sembako dari Baznas Kukar untuk warga kurang mampu (mustahik), serta beasiswa dari Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah kepada pelajar SMP Muhammadiyah Tenggarong.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten I Akhmad Taufik Hidayat, Asisten III Dafip Haryanto, para kepala OPD, kabag, tim Safari Subuh Pemkab Kukar, serta para undangan lainnya. (Adv)