SAJAK.ID – Program Pelatihan Pelatih Lisensi D yang digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar dinilai sangat membantu para calon pelatih Sekolah Sepak Bola (SSB).
Rojali, salah satu peserta pelatihan, menyampaikan bahwa kegiatan ini memberikan ruang yang baik untuk pembinaan sepak bola usia dini di SSB masing-masing.
“Kami sangat berterima kasih kepada Dispora karena sudah melaksanakan kegiatan ini. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini Kukar kembali melahirkan pemain sepak bola yang dapat mengharumkan nama Kukar di kancah sepak bola nasional dan internasional,” ujar Rojali, Sabtu (18/5/2024).
Ia juga berkomitmen untuk menerapkan ilmu yang didapat selama pelatihan kepada anak-anak SSB.
Muhammad Firman, peserta lainnya, menyampaikan apresiasi serupa.
“Sebelumnya kami berterima kasih banyak kepada pihak Dispora yang telah menginisiasi pelatihan pelatih lisensi D ini,” ujarnya.
Para peserta sangat menghargai upaya Dispora dalam memfasilitasi mereka sebagai calon pelatih muda.
Menurut Firman, pelatihan ini sangat membantu mereka dalam memberikan pendidikan sepak bola usia dini.
Ia berharap pelatihan ini dapat dilaksanakan secara berjenjang untuk melahirkan pelatih yang berkualitas dan profesional, demi kemajuan sepak bola di Kukar. (Adv/aa)