
SAJAK.ID – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Halalbihalal bersama sejumlah stakeholder, Selasa (8/4/2025).
Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus penguatan sinergi antar instansi pasca libur Idul Fitri.
Plt. Kepala Diskominfo Kukar, Solihin, menyebut kegiatan ini penting untuk menumbuhkan kembali semangat kerja dan kolaborasi.
“Setelah libur panjang, semangat kerja bisa menurun. Maka dari itu, Halal Bi Halal ini menjadi momentum tepat untuk membangkitkan kembali etos kerja,” ujarnya.
Hadir dalam acara ini antara lain Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kukar, Dewan Pengawas LPPL Radio Kukar, para direktur media kerja sama Diskominfo, ASN dan Non-ASN Diskominfo, serta Palang Merah Indonesia (PMI) Kukar.
Melalui acara ini, Solihin berharap kerja sama lintas sektor semakin kuat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Semoga tahun ini kinerja kami meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya,” tutupnya.
Sebagai bentuk kepedulian sosial, Diskominfo Kukar juga menggelar kegiatan donor darah.
Kegiatan ini bekerja sama dengan PMI Kukar dalam rangka membantu memenuhi kebutuhan stok darah.
“Kegiatan ini bukan hanya soal silaturahmi, tapi juga bentuk aksi nyata kita dalam mendukung kebutuhan darah bagi masyarakat,” tutup Solihin. (Adv)